Pengantar


Puji dan syukur sudah selayaknya kita haturkan kepada Dzat Yang Maha Esa. Semoga salam, sejahtera, dan keberkahan selalu terlimpahkan kepada junjungan alam kita nabi besar Muhammad dan kaum muslimin di sepanjang umur dunia.

Jika kita mendengar kata-kata bijak pasti bayangan kita terbang ke para ulama atau orang-orang sukses, seperti presiden, tokoh masyarakat, pengusaha sukses atau pun bussinesman ini dikarnakan orang bijak itu adalah panutan dan identik dengen kata-kata nya yang menggugah jiwa, kata-kata bijak jika di alihkan kpda masyarakat biasa pun akan berbau sang teladan, sebab terkadang perkataan bisa mencerminkan tingkah laku si yang punya harimau itu sendiri.

Buku yang berjudul “ketika kata jadi mantra” di tangan anda ini adalah buku kumpulan kata-kata dahsyat pembangkit semangat yang secara global mencoba membangkitkan semangat anda kaum pendidik dan kaum didikan untuk bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya sehingga kita tidak tergolong kepada orang-orang yang rugi yang pada akhirnya pun kita bisa menjadi manusia sebaik-baik ummat.
Ide awal penulisan buku ini adalah dari keinginan bersama sebuah group di Facebook untuk terus berbagi kata-kata bijak di alam maya dan nyata. Ribuan terima kasih kami haturkan kepada seluruh teman-teman facebooker yang telah menyumbang kata-kata bijak dalam buku ini. Semoga apa yang kita perbuat terus menjadi manfaat bagi orang banyak.

Segala kekurangan yang terdapat dalam buku ini akan menjadi pedoman kami selaku editor untuk menjadi lebih baik kedepanya. Sekali lagi, bangkitkan terus semangat hidup kita, karena perjuangan takkan pernah berakhir hingga nyawa terlepas dari badan.



Nikmati buku "KETIKA KATA JADI MANTRA" Kunjungi: www.penerbitafkari.blogspot.com....